Training Kepengurusan Galeri Investasi Syariah FE UMMI

Dalam rangka pendirian galeri investasi Syariah di Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Sukabumi (FE UMMI), bekerjasama dengan Bursa Efek Indonesia (BEI) serta menggandeng PT. Mirae Asset Sekuritas sebagai sekuritas di galeri investasi FE UMMI.

Kegiatan ini terselenggara pada hari Rabu (3/1) yang dilaksanakan di ruang Lab Audit FE UMMI. Kegiatan ini diselenggarakan oleh PT. MIrae Aset Sekuritas kepada pembina dan pengurus galeri investasi FE UMMI sebagai rangka persiapan peresmian galeri investasi di FE UMMI.

Dalam rangka kegiatan peresmian nanti akan ada pembukaan rekening Investasi, untuk itu pengurus galeri investasi FE UMMI ditunjang agar paham dalam pembukaan rekening investasi kepada peserta yang ingin membuka rekening, serta paham mengenai analisis investasi.

Adapun dalam penyampaian materi kesatu disampaikan oleh Senior Invesment Specialist PT. Mirae Asset Sekuritas Indonesia, Charian Firdiady dan materi kedua disampaikan oleh Nanda Lutfi Habib Musthofa selaku Investement Experience PT. Mirae Aset Sekuritas.

Bagikan