Mahasiswa Manajemen Retail FE UMMI lakukan Kolaborasi Program RKMB dengan Prodi Manajemen Retail FE UMMI

Dalam rangka program Himpunan Mahasiswa Manajemen Retail Fakultas Ekonomi (HIMART FE), yaitu program kerja Realisasi Kerja Mahasiswa Baru (RKMB) dimana kegiatan RKMB ini masih serangkain program kerja pengkaderan yang mewadahi mahasiswa baru untuk merealisasikan program kerja yang dimana telah menerima teori di MAPARAP dan MPH.

RKMB Ini salah satu program kerja HIMART FE yang berkolaborasi dengan program kerja Program Studi (Prodi) Manajemen Retail. Pembukaan kegiatan ini telah dilaksanakan pada hari Kamis (11/1) di Auditorium Universitas Muhammadiyah Sukabumi.

Program kerja RKMB ini berupa “Goes to School”. Kegiatan ini berupa sosialisasi, promosi dan membranding prodi Manajemen Retail, yang dimulai dari minggu ke 3 Januari 2024 sampai akhir bulan Mei 2024. Adapun tema yang di ambil oleh HIMART FE yaitu “BERSINAR TERANG” (Bersama Generasi Baru Manajemen Retail menuju Masa Depan yang Cerah Menderang”

Bagikan